Perusahaan ini didirikan pada tahun 1954 dengan nama NV Saridele, sebagai perwujudan program kecukupan protein nasional yang diselenggarakan Pemerintah Indonesia bekerja sama dengan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Sari Husada mengembangkan dan memproduksi susu anak SGM, yang hingga kini dikenal dan banyak digunakan masyarakat luas. Pada tahun 1968, perusahaan ini diakuisisi PT. Kimia Farma, sebuah Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Pada tahun 1972, seiring dengan dibelinya sebagian sahamnya oleh PT Tiga Raksa, nama NV Saridele diubah menjadi PT Sari Husada.
Pada Tahun 1983, perusahaan ini pun masuk bursa dan saham-sahamnya diperdagangkan di Bursa Efek Jakarta. Pada tahun 1992, sebagian besar saham Sari Husada dimiliki PT Tiga Raksa. Untuk memperkuat kedudukannya dalam peta persaingan global, pada tahun 1998 Sari Husada beraliansi dengan Nutricia International, BV (Royal Numico). Pada tahun 2006, agar Lebih fokus dalam pengembangan usahanya, perusahaan mengajukan perubahan status dari perusahaan publik menjadi perusahaan privat.
Kemudian di tahun 2007, Danone Group mengakuisisi Royal Numico. Hingga dewasa ini, dengan pengalaman panjangnya di dalam menyediakan produk-produk bergizi tinggi, berstandar mutu internasional dan dengan harga terjangkau oleh seluruh lapisan masyarakat, Sari Husada telah membuktikan dirinya sebagai asset nasional yang sangat penting dan perlu diperhitungkan. Pada saat ini, produksi PT Sari Husada dilakukan di kawasan Yogyakarta dan Klaten, Jawa Tengah.
Lowongan kerja PT Sari Husada Oktober 2014
1. Production Supervisor - Dry Phase
Persyaratan:
Lulusan sarjana di Teknik Industri, Teknologi Pangan dan gizi, diutamakan berpengalaman satu tahun sebagai Supervisor di bidang yang sama
Mempunyai pengetahuan yang kuat dalam Sistem Keamanan Makanan dan Auto Maintenance
Mempunyai keahlian komunikasi yang baik
Entusias, cepat belajar dan bersedia belajar sesuatu yang baru
bersedia ditempatkan di Plant SGM Kemudo Klaten
Bersedia dipekerjakan waktu shift
Peran dan Tanggung Jawab:
Mengawasi aktivitas di Dry Phase (Filling Packing dan Blending)
Mengoordinasi aktivitas penyelesaian masalah dan perbaikan
Membangun dan melatih anggota tim
2. QA Supervisor - Raw Material & Packaging
Persyaratan:
Lulusan sarjana di Teknik Industri, Teknik Elektro, diutamakan berpengalaman satu tahun sebagai Supervisor di bidang yang sama
Mempunyai pengetahuan yang kuat dalam Sistem Keamanan Makanan dan Auto Maintenance
Mempunyai keahlian komunikasi yang baik
Entusias, cepat belajar dan bersedia belajar sesuatu yang baru
bersedia ditempatkan di Plant SGM Kemudo Klaten
Bersedia dipekerjakan waktu shift
Peran dan Tanggung Jawab:
Bertanggung jawab dalam memonitor kualitas Raw Material yang masuk dan Packaging merujuk pada standart, sebelum proses production line
3. Internship - Human Resource
Persyaratan:
Mahasiswa tingkat akhir atau fresh graduate dari S1 Psikologi / Komunikasi
Memahami tentang proses recruitment dan seleksi kandidat
Memiliki kemampuan komunikasi yang baik.
Entusias dan memiliki keinginan untuk belajar yang tinggi
Bersedia di tempatkan di Plant Kemudo Klaten
Peran dan Tanggung Jawab:
Membantu proses recruitment
Melakukan sorting kandidat dan membuat schedule recruitment
Berkomunikasi dengan pihak eksternal (lembaga psikologi dan career centre)
Memiliki kemampuan dokumentasi yang baik.
Penutupan: 6 Nopember 2014.
Klik link ini untuk melamar.
Sumber Lowongan
Baca Juga Lowongan Kerja Lainnya Untuk Operator Produksi
Untuk Lowongan Kerja Terbaru ASTRA GROUP 2014, Klik Disini